Jembatan Tumbang Nusa Pulang Pisau

AAA - Jembatan Tumbang Nusa adalah jembatan layang terpanjang yang ada di Indonesia, itulah yang membuatnya lebih greget. Terletak di Desa Tumbang Nusa, kecamatan Jabiren Raya, Kabupaten Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah, Indonesia.
Jembatan yang di bangun pada tahun 2000 ini memiliki panjang 10,1 Kilo Meter dan merupakan jalur penghubung dari Pulang Pisau – Palangka raya. Dengan nama jalan Trans Kalimantan. Jembatan ini selesai dan resmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bersamaan dengan pencanangan panen raya lahan eks Pengembangan Lahan Gumbut (PLG) pada akhir Agustus 2006. Jalan ini juga sebagai penghubung utama antara Provinsi Kalimantan Tengah (Palangkaraya) dan Kalimantan Selatan (banjarmasin). Jembatan ini berada di tengah tengah rawa di antara Sungai Sebangau, Sungai Kapuas, dan Sungai Kahayan.

Total biaya yang dipergunakan untuk membangun jalan layang Tumbang Nusa mencapai Rp 147 milyar, yang bersumber dari dana APBN Rp 139 milyar dan APBD Rp 8 milyar. Dengan adanya jalan layang Tumbang Nusa ini jada dapat menghemat waktu tempuh dari kota Palangkaraya ke  kota Banjarmasin dan sebaliknya, dari 8 jam menjadi 4 jam perjalanan.

Perjalanan
Pada tanggal 24 november 2015 Saya dan Hero Saputra (hengau tika balawa), melakukan perjalanan menuju jembatan tumbang nusa, kebetulan waktu itu adalah saat musim kemarau dan negara api menyerang, asap pekat bercampur debu tak bisa kami hindari.

Ketika sampai di jembatan tumbang nusa, kami melihat petugas pemadam kebakaran sedang melakukan pemadaman akibat kebakaran hutan yang terjadi di pinggir jembatan tumbang nusa yang di bantu oleh TNI AD.

Jembatan Tumbang Nusa

“tetap semangat ya pemadaman nya pak!, jangan hanya karena pak Jokowi lewat aja’’ Kebetulan pada waktu itu Presiden Indonesia yang ke 7, Ir. Joko Widodo bersama para pejabat lainnya sedang turing ke tumbang nusa. Wkwkwkwwk.....
 
Sesudah stay sebentar di jembatan tumbang nusa yang penuh asap, sambil foto-foto, dan bbm. Kamipun berencana mendatangi tempat ini lagi ‘’pada saat musih hujan, saat negara air menyerang’’ ucap HS. kami pun melanjutkan perjalanan ke Kapuas kota air. Saya juga akan melanjutkan tulisan ini ke postingan saya yang berikutnya di kapuas kota air.

Baca Juga :
Bundaran Besar Kapuas–Tugu Batang Garing

To be countinue.

#My Trip
#My Adventure

0 Response to "Jembatan Tumbang Nusa Pulang Pisau"

Post a Comment

Bagaimana Pendapat Anda?